lalu jika table sudah selesai dibuat, buatlah prosedur untuk mengisi tabel mahasiswa. Disini saya membuat nama prosedur dengan nama isiData(), penggunaan nama ini bisa sesuai dengan keinginan anda. Untuk cara pembuatannya anda bisa melihat pada gambar dibawah ini.
Jika anda sudah selesai membuat prosedur tersebut, maka eksekusi prosedur tersebut, sehingga akan menampilkan data seperti dibawah ini.
Jika sudah, maka sekarang mari kita beralih dari MySQL menuju ke Java Editor yang anda punya. Karena kita akan mulai membuat program supaya bisa membaca data yang terdapat pada database MySQL tersebut melalui JDBC. Editor yang saya gunakan adalah NetBeans 6.9.1 yang dapat didownload melalui situs resmi NetBeans. Hal Pertama yang harus dilakukan adalah dengan membuat sebuah project baru, namanya silahkan anda beri sesuai keinginan anda.
Kemudian Buatlah sebuah Main Class dengan nama yang sesuai dengan keinginan anda.
Lalu anda akan mendapatkan sebuah Main Class yang akan siap untuk diisi dengan berbagai macam kode :D
Owh, hampir lupa, tambahkan library MySQL Connector yang telah didownload ke dalam Folder Libraries. Tetapi jika anda menggunakan NetBeans 6.9.1 seperti yang saya gunakan, MySQL Connectornya sudah ada, jadi tinggal ditambahkan saja ke dalam Libraries anda.
Sehingga didalam folder libaries isinya akan menjadi seperti ini.
Setelah itu baru kita mulai tahapan untuk membangun aplikasi kita. Ada beberapa tahap atau urutan yang harus dilalui untuk bisa mengkoneksikan antara java dengan MySQL melalui JDBC serta membaca isi table suatu database, dimana saya menggunakan Class Statement untuk mengeksekusi query yang digunakan. Tahapan tersebut antara lain :
- Loading Driver
- Membangun Koneksi
- Mengeksekusi Query
- Mengambil nilai dari hasil eksekusi Query
- Menutup Koneksi
Pada potongan kode diatas, itu adalah beberapa variable yang akan digunakan untuk membangun koneksi antara program kita dengan database yang kita gunakan. pada artikel ini database yang saya gunakan namanya adalah blog ini bisa dilihat pada deklarasi variable URL jdbc:mysql://localhost:3306/blog. Angka 3306 pada URL tersebut adalah port yang digunakan oleh MySQL. Untuk username dan password bisa disesuaikan dengan konfigurasi database anda.
Jika sudah selesai compile file tersebut dengan cara menekan F9 atau seperti berikut ini.
Setelah itu jika tidak terdapat [esan error Run File tersebut dengan menekan F6 atau dengan cara seperti ini.
Setelah itu hasilnya akan seperti berikut ini.
0 komentar:
Posting Komentar